Connect with us

Kabar

Pecah Rekor Lagi, Kasus Covid Tambah 27.913, Sumbangan Terbesar 21.116 Kasus dari Jakarta, Jabar, Jateng, Jatim dan Yogya

Published

on

JAYAKARTA NEWS— Hari pertama pemberlakuan PPKM Darurat ditandai dengan pertambahan kasus Covid nasional yang mencapai 27.913 kasus atau kembali terjadi pecah rekor kasus baru. Dari total kasus nasional itu, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur, juga Yogya menyumbang 21.116 kasus.

Kasus aktif meningkat 14.138 sehingga total menjadi 281.677 kasus. Jumlah spesimen 157.227 dan suspek 133.189.

Dengan pertambahan 27.913 kasus maka jumlah total kasus terkonfirmasi Covid 19 menjadi 2.256.851 kasus. Jumlah kesembuhan bertambah 13.282 sehingga jumlah total jadi 1.915.147 kasus. Sedang kematian tembus 60.027 dengan bertambah 493 kasus pada hari ini.

Jakarta masih menempati urutan pertama pertambahan kasus Covid tertinggi harian yakni 9702 kasus baru, kesembuhan tetap tinggi yakni 5682 kasus, dan kematian 40 kasus. Lonjakan kembali terjadi di Jawa Barat dengan bertambah 5393 kasus baru, kesembuhan 2275 kasus dan kematian 38 kasus.

Jawa Tengah juga kembali melonjak dengan bertambah 3224 kasus baru, kesembuhan 1.500 kasus dan kematian capai 188 kasus atau yang tertinggi di antara Provinsi lainnya. Penularan Covid di Jawa Timur juga meningkat dengan tambah 1439 kasus pada hari ini, kesembuhan hanya 638 kasus dan kematian 80 kasus atau tertinggi kedua setelah Jateng.

Penularan Covid di Yogyakarta juga semakin menggila. Hari ini tambah 1.358 kasus, kesembuhan hanya 424 kasys dan kematian 36 kasus. Peningkatan juga terjadi di Banten dengan 715 kasus baru, kesembuhan hanya 21 kasus dan kematian 7 kasus.

Kasus Covid tinggi juga masih terjadi di Kepulauan Riau dengan 648 kasus baru, Kalimantan Timur dengan 622 kasus, Sumatera Barat dengan 501 kasus dan Riau dengan 447 kasus.***ebn

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *