Connect with us

Kabar

Astra Undang Generasi Muda Ikuti “SATU Indonesia Award” 2022

Published

on

JAYAKARTA NEWS – Astra kembali menggelar ajang SATU Indonesia Award 2022. Ini sebuah penghargaan bagi generasi muda Indonesia yang telah memberikan manfaat bagi masyarakat di sekitarnya. Head of Corporate Communications Astra Grup, Boy Kelana menyatakan bahwa penyelenggaraan SATU Indonesia Award ke-13 tahun ini terasa istimewa karena bersamaan dengan ulang tahun Astra ke-65.

Dalam acara Kick Off yang diselenggarakan Astra secara virtual pada Rabu siang (9/3), disebutkan bahwa SATU Indonesia Award 2022 yang digelar dengan tema Semangat Bergerak dan Tumbuh Bersama ini akan menjaring anak bangsa yang usahanya memberikan manfaat bagi masyarakat dalam lima bidang yakni:  pendidikan, kesehatan, kewirausahaan, lingkungan dan teknologi serta di masa pandemi ini  ditambah penghargaan kategori khusus penanganan Covid 19.   

“Keberhasilan suatu bangsa tidak terlepas dari andil positif para pemudanya. Kami percaya ada banyak mutiara bangsa yang bekerja keras tanpa pamrih untuk lingkungannya yang dapat diapresiasi melalui SATU Indonesia Award ke-13 2022 ini,” kata Chief of Corporate Affairs Astra, Riza Deliansyah.   

Dosen Ilmu Lingkungan Pascasarjana Universitas Indonesia Prof. Emil Salim, yang bertindak selaku dewan juri menyatakan bahwa SATU Indonesia Award ingin menemukan generasi muda mutiara yang berani tampil ke depan dan gigih berjuang melawan segala yang mengganggu kemajuan bangsa.

Selain Emil Salim, anggota Dewan Juri lainnya juga tampil dalam acara Kick Off yang menandai dibukanya pendaftaran peserta. Mereka berturut-turut Prof. Nila Moeloek Dosen Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Rektor Universitas YARSI dan Guru Besar Pascasarjana Universitas Jakarta Fasli Jalal, pendiri Institut Bisnis dan Ekonomi Kerakyatan Tri Mumpuni, pakar teknologi informasi Onno W Purbo, Direktur Utama PT Tempo Inti Media Tbk Arif Zulkifli, Founder Young On Top Billy Boen serta pegiat seni Dian Sastrowardoyo.

Syarat dan ketentuan para pendaftar SATU Indonesia Award ke-13 2022 adalah: berusia maksimal 35 tahun, individu atau kelompok minimal tiga orang, kegiatan harus orisinal, kegiatan telah berlangsung minimal satu tahun, belum pernah menerima penghargaan nasional maupun internasional, bukan karyawan Grup Astra dan bukan mitra SATU Indonesia Award, program yang diajukan tidak pernah menerima manfaat dari grup Astra, serta siapa saja bisa mendaftarkan orang lain yang memenuhi persyaratan dan ketentuan mengikuti SATU Indonesia Award ke-13 tahun 2022.

Pendaftaran dibuka mulai Rabu (9/3) dan akan ditutup pada tanggal 9 Agustus 2022.  Para penerima apresiasi tingkat nasional akan mendapatkan dana bantuan kegiatan masing-masing Rp 65 juta serta mendapatkan pembinaan kegiatan. Informasi selengkapnya bisa dilihat melalui www.satu-indonesia.com. (Ernaningtyas)

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *