Connect with us

Feature

Dulu ‘Tjampea’, Kini CNN

Published

on

BOGOR tampaknya bakal memiliki julukan baru, yakni sebagai kota water park. Selain The Jungle, Jungle Land, dan sejumlah wahana lain, akhir Desember 2016 lalu, telah dibka wahana water park baru bernama CNN (Cakrawala Nuansa Nirwana), berlokasi di Kampung Babakan Nyamplung, Desa Cinangka, Kecamatan Ciampea. Menurut Direktur Utama CNN, Erri Wibowo T, objek wisata di atas lahan seluas 9 Ha ini layak diklaim sebagai objek wisata terpadu terlengkap di kawasan Bogor Barat.

Dahulu Itu..

Ciampea dikenal sebagai pintu masuk menuju beberapa lokasi wisata alam seperti Gunung Salak Endah (wisata alam), Bukit Kapur Ciampea (wisata olahraga panjat tebing), dan petilasan purbakala di Ciaruteun (wisata sejarah). Adapun potensi asli Ciampea sendiri adalah Kampung Wisata Cinangneng di Desa Cihideung Udik, yang menyediakan atraksi wisata suasana pedesaan, seperti aktivitas menanam dan memanen padi, membajak sawah dan atraksi hiburan kesenian tradisional Sunda.

Ciampea adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat, yang terdiri dari 13 kelurahan/desa. Wilayah ini terkenal di masa lalu dengan sebutan lamanya Tjampea, karena adanya ekosistem yang khas berupa perbukitan kapur, serta aneka peninggalan purbakala. Kini sebagian wilayah itu termasuk dalam Kecamatan Cibungbulang.

Pusat Kecamatan Ciampea terletak di Desa Bojongrangkas, di tepi jalan raya Bogor – Leuwiliang (Jalan Nasional Rute 11), dekat percabangan menuju bukit kapur Ciampea. Lokasi ini dapat dicapai menggunakan transportasi umum (angkot) dari Terminal Bubulak atau Terminal Laladon di Kota Bogor jurusan ke Ciampea, Leuwiliang, atau Jasinga.

Nah, kini, dengan hadirnya CNN, maka Ciampea menjadi makin dikenal. Apalagi, CNN memiliki sejumlah wahana andalan seperti paint ball, lokasi outbond, water boom, camping ground, flying fox dan paramotor. Berdiri di belakang Gunung Salak, menjanjikan udara yang sejuk.

Hingga akhir Januari 2017, bersamaan grand opening CNN para pengunjung masih diberikan diskon, harga promo sampai 50 persen. Wahana air menjadi 25 ribu, demikian juga flying fox untuk sekali meluncur. Sepeda air 15 ribu per15 menit.

Bagi pengunjung yang tidak ingin terlalu berbasah basah atau pengunjung usia dewasa tua, menurut Erri bisa menikmati CNN dengan berperahu atau berolahraga sepeda air. Dan tentu saja santai sambil menikmati resto dengan makanan yang beragam. Rencana kedepan, CNN pun akan menghadirkan museum guna mengisi wisata edukasi. ***

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *