Connect with us

Entertainment

Rhoma Irama Duet dengan DJ Dipha Barus di Synchronize Festival

Published

on

JAYAKARTA NEWS——Ternyata, festival musik akbar dengan berbagai jenis musik Synchronize Festival jadi juga dihelat. Namun, karena pandemi masih merajalela, kali ini diadakan dengan format berbeda. Synchronize ditayangkan secara on air dan daring. “Acaranya tanpa penonton. Kita bisa melihat dari rumah masing-masing,” kata festival director David Kerto.

Kali ini, acara akan disiarkan di SCTV dan platform Vidio tanggal 14 November 2020. Selain itu, kali ini hanya ada 29 artis musik. Dalam Synchronize di tahun-tahun sebelumnya, terdapat lebih dari seratus artis musik, dari dangdut hingga Electronic Dance Music (EDM). Campursari hingga keroncong dan alternative rock. Yang jelas, kolaborasi spesial tetap disuguhkan.

Tahun ini, bakal ada duet antara ‘raja dangdut’ Rhoma Irama dan DJ (disc jockey, peramu musik) Dipha Barus. “Ini pertama bang Haji Rhoma Irama tarik suara sama DJ,” ikut bicara Kiki Ucup, program director. “Ini sebagai ‘kickoff’ perayaan hari jadi 50 tahun orkes dangdut Soneta, grup musik pengiring Rhoma yang kami undur di tahun 2021,” imbuh Kiki Ucup.

Semula Kiki Ucup meragukan ketika Rhoma ditawari main sama DJ
Maklum, selama ini Rhoma tidak akrab dengan musik ingar bingar diskotek. Apalagi, mau berkolaborasi dengan DJ.

Ihwal line up, Kiki Ucup merahasiakan artis siapa saja yang unjuk diri, karena masih akan didata lagi. “Yang pasti, ada Rockets Rockers dan reuni Kangen Band yang sudah lama enggak tampil,” ucap Kiki Ucup lagi. Kemudian, bakal ada preshow berupa penampilan puluhan artis mendendangkan OST (Original Sound Track) film Indonesia era 2000-an. (pik)

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *