Connect with us

Ekonomi & Bisnis

Tinjau PLB E-Commerce: Koperasi NUC Ingin UKM Go to the World

Published

on

JAYAKARTA NEWS— Koperasi NU Circle (NUC) Nusantara melakukan langkah cepat untuk kebangkitan  koperasi dan UKM di Indonesia. Rencananya, pertengahan Desember 2019,  Koperasi NUC bersama Kadin dan Kementerian Koperasi dan UKM  melakukan ekspor perdana ke China dengan memanfaatkan Pusat Logistik Berikat E-Commerce (PLB E-Commerce).

Untuk tujuan tersebut, hari ini (28/11/2019) Ketua Koperasi NUC Nusantara Gatot Prio Utomo bersama Dewan Pengawas Koperasi Lili Wahid meninjau PLB E-Commerce di kawasan Marunda Center, Bekasi.  

Kedatangan para pengurus Koperasi NUC disambut Presiden Direktur PT Uniair Indotama Cargo (UIC) Lisa Juliawati dan Kepala Kantor Wilayah Bea dan Cukai DKI Jakarta Decy Arifinsjah serta Ketua Komite Tetap Ekspor Kadin Handito Joewono.

“Saatnya produk-produk koperasi dan UKM bisa go to the world. Secara kualitas, banyak sekali produk koperasi dan UKM yang bermutu, dengan tampilan kemasan yang sangat baik dan bisa bersaing di pasar dunia,” tegas Ketua Koperasi NUC Nusantara R.Gatot Prio Utomo di Jakarta, Kamis 28 November 2019 usai melakukan peninjauan.  

Menurut pria yang akrab dipanggil Gus Pu ini, neraca perdagangan mengalami defisit yang cukup dalam sejak 2018. Defisit Januari-September 2019 sudah mencapai USD 1,95 miliar. Defisit neraca perdagangan Indonesia-China juga sangat tinggi. Hingga Juli 2019, defisit neraca perdagangan RI dengan China sebesar USD 10,5 miliar.

“Koperasi NUC ingin menjadi hub bagi semua koperasi dan UKM di Indonesia yang ingin terbang go global. Dengan cara mengajak semua pelaku usaha dan industri kecil melakukan ekspor, kita bisa ikut terlibat dalam  memperbaiki defisit neraca perdagangan. Saatnya melakukan sesuatu untuk kebaikan bangsa ini,” tegasnya.

Melihat fasilitas PLB e-commerce, Gus Pu meyakini ekspor produk Indonesia secara e-commerce juga akan lebih mudah. Sebab, Koperasi NUC akan dibantu Kementerian Koperasi dan UKM, Kadin Indonesia dan PT Uniair Indotama Cargo yang mengelola PLB e-Commerce.

Rencananya, pertengahan Desember 2019, secara bersama-sama dengan UKM binaan BUMN dan Kementerian Koperasi dan UKM, serta  Kadin, Koperasi NUC akan melakukan ekspor perdana ke negeri Tirai Bambu. Sejumlah produk yang akan diekspor adalah kerupuk, makanan dan minuman olahan,  rempah, kerajinan dan furniture, serta home decore.

Produk-produk ini akan ditempatkan di sebuah Mall of Exhibition dan dipajang di Alibaba.com.

Direktur PT Uniair Indotama Cargo Lisa Juliawati yang memfasilitasi paviliun di China tersebut optimis produk UKM  Indonesia mampu bersaing dengan  produk sejenis dari seluruh dunia.

“Kami sangat berharap brand Indonesia bisa hadir dan bersaing di tengah-tengah brand dari seluruh dunia yang ada di Mall of Exhibition di China. Semoga IKM dan UKM Indonesia bisa maju sebagai pemain kelas dunia seperti yang dilakukan Jack Ma dengan Alibaba.com-nya,” tutur Lisa. ***/hba

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *