Connect with us

Kabar

Armand Joger Pimpin Forki Bali

Published

on

JAYAKARTA NEWS – Federasi Olahraga Karate-do Indonesia (Forki) Bali menggelar musyawarah provinsi (musprov), di Griya Santrian Sanur, Selasa, 26 April 2022, kemarin. Armand Setiawan Wulianadi, yang akrab dipanggil Armand Joger, memimpin asosiasi cabang olahraga karate ini untuk masa bakti 2022-2026.

Armand terpilih menakodhai Forki Bali melalui mekanisme pemungutan suara atau voting. Putera pendiri dan pemilik Pabrik Kata-Kata Joger Kuta ini unggul atas kandidat lain, Anak Agung Ngurah Sutha. Armand menyabet 10 suara, sementara Ngurah Sutha meraih lima suara.

Sidang pleno pemungutan suara dipimpin Ketua Forki Tabanan I Gusti Made Suryantha Putra dengan anggota Anak Agung Nanik Suryani dan Kompol I Gusti Nyoman Wintara. Peserta Musprov Forki Bali terdiri dari perwakilan enam perguruan karate dan utusan forki kabupaten/kota di Bali.

Armand Setiawan memimpin Forki Bali selama kurun empat tahun ke depan. Dia menggantikan Dr. I Ketut Rochineng, S.H., M.H. yang memimpin organisasi keluarga besar karateka ini masa bakti 2018-2021.

Sebelum sidang pleno pemilihan ketua umum Forki Bali didahului penyampaian laporan pertanggungjawaban Badan Pengurus Forki Bali masa bakti 2018-2021. Dalam laporan pertanggungjawaban yang disampaikan Sekretaris Umum Dr. Ardy Ganggas, M.For.AIFO dipaparkan program kerja selama empat tahun kepemimpinan Rochineng. Salah satu keberhasilan yang dicapai, adalah sejumlah prestasi di ajang nasional bahkan internasional yang diukir karateka Bali.

Dalam pandangan umum peserta musprov, laporan pertanggungjawaban dinyatakan diterima. Hanya saja sejumlah perwakilan perguruan mengingatkan pentingnya dimaksimalkan konsolidasi program ke depan. Tujuannya tentu untuk meraih prestasi makin baik.

Ketua Umum Forki Bali terpilih, Armand Setiawan, menargetkan 17 nomor yang dipertandingkan bakal lolos dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) mendatang. Minimal, katanya, perolehan medali emas atlet Forki Bali kelak tak jauh dari hasil yang disabet pada PON sebelumnya.

Musprov tersebut dibuka Ketua Umum KONI Bali I Gusti Ngurah Oka Darmawan. Dalam sambutannya, mantan ketua KNPI Bali ini mengingatkan ada 52 cabang olahraga (cabor) di bawah naungan Koni Bali. Forki merupakan salah satu asosiasi cabor tersebut. Dua medali emas yang disumbangkan karateka Bali dalam PON Papua yang lalu mendapat acungan jempol Oka Darmawan. (syam kelilauw)

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *