Connect with us

Kabar

Alumni UII DKI Terjunkan Tim Medis

Published

on

Jayakarta News – Bencana banjir yang melanda Jakarta, Banten, dan Jawa Barat, mengundang simpati berbagai pihak. Banyak relawan terjun langsung memberi bantuan korban banjir.

Ikatan Keluarga Alumni Universitas Islam Indonesia Yogyakarta (IKA UII) Wilayah DKI Jakarta, tak mau ketinggalan. Mulai Ahad (5/1) ini, sudah mulai menerjunkan relawannya ke wilayah bencana.

Halim Alamsyah, Ketua Alumni IKA UII DKI Jakarta menyebutkan, pihaknya bekerjasama dengan kampus UII menurunkan tim mahasiswa pecinta alam (Mapala) dan Tim Bantuan Medis Mahasiswa Fakuktas Kedokteran UII (beserta dokter) untuk terjun ke lokasi.

Saat ini sudah berada di lokasi banjir wilayah Babelan, Bekasi, dan Sajira (Lebak, Banten). “Tim akan fokus penanganan pasca banjir, terutama penanganan kesehatandan bantuan kebutuhan pokok,” ujar Halim Alamsyah.

Disebutkan oleh Halim, yang juga Ketua Dewan Komisaris LPS itu, tidak tertutup kemungkinan tim IKA UII DKI tersebut membuka posko di lain tempat, dengan prioritas yang masih belum terjamah bantuan, terutama medis.

Dikatakan, program peduli banjir tersebut bukan kali ini saja, tapi sudah dimulai sejak 2007 saat DKI dilanda banjir besar. Pihaknya kini juga masih menggalang dana untuk disalurkan ke korban banjir. (AM)

Relawan medis IKA UII siap terjun ke daerah terdampak bencana banjir di Jabodetabek 2020. (foto: IKA UII)
Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *