Connect with us

Feature

Renungan si Cantik Sebelum Tidur

Published

on

BICARA introspeksi diri, pasti semua orang pernah melakukannya. Namun seberapa sering hal itu dilakukan, mungkin setiap orang punya pendapat berbeda-beda.  Agustin Ramli, presenter, mengaku, berusaha melakukannya sesering mungkin.

“Seharian kita banyak melakukan berbagai pekerjaan, berinteraksi dengan orang, dan lain-lain, ketika pulang ke rumah, biasanya sebelum tidur aku me-review kembali apa saja yang terjadi seharian, apa yang aku lakukan, ya semacam meng-evaluasi diri,” ungkap mantan Miss Indonesia Tourism ini.

Menurutnya, introspeksi diri itu penting dan harus sering dilakukan agar kita menjadi pribadi yang lebih baik. Sebagai manusia, ujarnya, tak luput dari berbagai kesalahan. Manusia mustahil menjadi sempurna, namun manusia punya potensi untuk menjadi lebih baik dari sebelumnya. Untuk itulah pentingnya melakukan refleksi diri. Dengan begitu kita bisa melakukan hal-hal yang bermanfaat lebih dari sebelumnya.

Namun begitu diakuinya juga kalau kesibukan kerja membuat dirinya tidak bisa memiliki banyak waktu untuk perenungan secara khusus. Aktivitas yang padat setiap harinya membuat waktu untuk perenungan terasa begitu sempit. “Aku di Jakarta punya banyak pekerjaan, ya sebagai presenter, mengembangkan apotik, aktivitas sosial, dan lain-lain. Sehingga tak jarang waktu untuk ‘merenung’ menjadi sempit. “

“Di Jakarta,  sepertinya sulit mendapatkan suasana tenang. Seperti selalu berkejaran dengan waktu. Pekerjaan menumpuk, stres, lalu-lintas macet. Ada banyak tuntutan, banyak kebutuhan dan keinginan, jadi sulit. Bayangin, begitu bangun langsung teringat ‘ohh ini pekerjaan menumpuk, harus segera ke sana, ke sini, meeting.’ Trus mikir, ‘aduh bagaimana kalau terlambat, lalu lintas macet’, dan lain-lain,” papar finalis Putri Indonesia 2006, ini. “Jadi maksimal yang bisa aku lakukan adalah melakukan perenungan singkat. Misalnya, sebelum tidur dan bangun tidur pagi,” tambahnya. ***

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *