Connect with us

Kabar

GM Hotel Indonesia, Siap Go International

Published

on

MOMENTUM krisis moneter 1998, membawa dampak ekonomi berkepanjangan. Akan tetapi, tidak sedikit yang justru mendatangkan manfaat. Salah satu contoh, di dunia perhotelan. Ketika krismon melanda negeri ini, banyak manajemen hotel bintang lima, memberhentikan general manager (GM) karena keberatan harus membayar dengan dolar.

Keadaan itu justru menjadi peluang bagi peningkatan karier GM hotel Indonesia. Sejak itu pula, tidak sedikit hotel bintang lima yang dikomando oleh seorang GM sawo-matang. Terbukti, para GM hotel Indonesia tidak kalah kualitas dengan GM asing.

Akan tetapi, dengan makin pulihnya perekonomian negara, serta adanya pasar bebas, maka persaingan GM pun makin tajam. Sejumlah GM asing mulai masuk pasar perhotelan di Indonesia. “Tapi ada kecenderungan, GM-GM asing yang dipekerjakan, bukan dari Amerika atau Eropa. Beberapa yang saya tahu dari India, dan beberapa negara ASEAN,” ujar penasihat IHGMA (Indonesian Hotel General Manager Association), Irmansjah Madewa, CHA kepada Jayakartanews di Makassar, baru-baru ini.

Pria yang akrab disapa Inan itu, saat ini menjabat GM Aston Kuta, Bali. Ia merintis karier di perhotelan sejak tahun 70-an. “Tahun 1978 saya kerja di hotel Borobudur. Di sana saya banyak belajar. Dari perjalanan bekerja di sektor perhotelan, saya tahu persis, bahwa para GM Indonesia harus kompak dan senantiasa meningkatkan kinerja. Sebab, di era pasar bebas, mereka juga harus bisa berkarier sebagai GM atau manajer di hotel-hotel manca negara. Mengapa tidak? Kualitas GM Indonesia tidak kalah,” ujar Inan, yang penulis buk “Road to GM” itu.

Terkait hal itu pula, IHGMA Jumat – Sabtu (12 – 13 Mei 2017) menggelar kongres di Makassar, Sulawesi Selatan. “Agendanya antara lain pemilihan pengurus baru dan program kerja. Sebab, di bulan Oktober, kita akan menjadi tuan rumah pertemuan GM Hotel internasional di Bali,” tambahnya. ***

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *