Connect with us

Kabar

Gerakan “Aku Suka Sarapan Roti” bagi Anak Indonesia

Published

on

Gerakan aku suka makan roti anak Indonesia.

PT Nippon Indosari Corpindo Tbk, produsen roti dengan merek Sari Roti,menggelar program “Gerakan Aku Suka Sarapan Rotinya Indonesia’ (GASSRI), secara serentak di 22 kota di Indonesia. Program edukasi tentang pentingnya sarapan pagi ini, menyasar sedikitnya 2.500 pelajar Sekolah Dasar.

GASSRI merupakan bagian dari upaya edukasi berkelanjutan Sari Roti bagi masyarakat tentang pentingnya anak mengonsumsi sarapan setiap pagi sebelum melakukan aktivitas. Sarapan roti yang bergizi, praktis, dan lezat dapat membantu memenuhi kebutuhan gizi sehari-hari. Kegiatan ini bertepatan pula dengan peringatan hari istimewa bagi para pembuat roti di seluruh dunia, yaitu Hari Roti Sedunia.

Rangkaian kegiatan GASSRI inidimulai pukul tujuh pagi, salah satu diantaranya di Sekolah Dasar Negeri 09 Pagi Bendungan Hilir Jakarta, dengan melalui penyelenggaraan upacara bendera peringatan Hari Roti Sedunia, dan kegiatan sarapan bersama. Sebelum mengakhiri program dan kembali melakukan kegiatan belajar di sekolah, para pelajar menyerukan ikrar “Aku Suka Sarapan Roti”. Diharapkan, melalui kegiatan ini para pelajar pada khususnya dan masyarakat pada umumnya semakin menyadari pentingnya sarapan sehat setiap hari guna menuju generasi sehat berprestasi.

“Tahun ini kami ingin meneruskan kontribusi Sari Roti dalam upaya edukasi masyarakat tentang pentingnya sarapan bergizi, praktis, dan lezat melalui Gerakan Aku Suka Sarapan Rotinya Indonesia(GASSRI). Kami sengaja melaksanakan kegiatan ini secara serentak di 22 kota, karena tahun ini merupakan tahun bersejarah bagi kami. Sari Roti telah hadir selama 22 tahun di Indonesia dan memproduksi serta mendistribusikan beragam produk yang halal, berkualitas tinggi, higienis serta terjangkau bagi seluruh konsumen,” ujar Head of Corporate Communications PT Nippon Indosari Corpindo, Tbk. Judica Nababan.

Dalam kesempatan yang sama, Sari Roti membagikan roti mini cokelat dan sandwich cokelat yang merupakan roti kegemaran anak-anak karena bentuk yang praktis dan tekstur cokelat yang lembut. Sarapan roti mini cokelat atau sandwich cokelat dengan segelas susu dapat mencukupi kebutuhan gizi sarapan yaitu sekitar 30% dari total kalori harian. Selain bergizi, Sari Roti juga merupakan solusi praktis untuk sarapan khususnya di kota besar

Saat ini PT Nippon Indosari Corpindo Tbk,  mengoperasikan 10 pabrik yang berlokasi di berbagai wilayah Indonesia, yaitu Bekasi (Cikarang dan Cibitung), Pasuruan, Semarang, Medan, Palembang, Makassar, Cikande, dan Purwakarta, dengan kapasitas produksi mencapai lebih dari empat juta potong roti per hari. Seluruh produk Sari Roti telah terdaftar melalui Badan BPOM Indonesia dan memperoleh sertifikat Halal yang dikeluarkan oleh Majelis Ulama Indonesia. ***

Gerakan aku suka makan roti anak Indonesia.

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *