Connect with us

Kabar

Rayakan Imlek Anjing Tanah di Novotel Bandung

Published

on

TAHUN Baru Imlek merupakan Hari Raya yang telah lama di nantikan oleh masyarakat keturunan Tionghoa dan juga merupakan salah satu hari raya paling penting dalam Tradisi Tionghoa.

Melalui perkembangannya dari masa ke masa, semenjak adanya perayaanTahun Baru Imlek, sejumlah kebiasaan dan tradisi terbentuk saat  merayakannya.

Untuk memeriahkan pergantian malam tahun baru Imlek 2569, Novotel Bandung mempersembahkan sebuah acara spesial bertajuk ‘Chinese Buffet Dinner’dengan penampilan spektakular dari Barongsai yang diiringi lagu-lagu tematik khas Imlek. Selain itu, akan ada doorprize bagi tamu yang beruntung.

Menurut Vanjou, Asst. Marcomm Manager Novotel Bandung, dengan konsep All You Can Eat ini, tamu cukup membayar dengan harga Rp178.000 nett per orang dengan menu khas Sous Chef Welly Iskandar, seperti: Yee Sang, Crab Meat and Asparagus Soup, Yang Chow Fried Rice, Chicken in Sauce Plum, I fumie with seafood, Crispy Tofu.

Kemudian, Crispy Fried Fish with Chili Garlic, Dim sum Station, BBQ, Peking Duck Pancake, Chicken Kung Pao in pita bread, Kue Keranjang Goreng, Mango Pudding, Mantau Goreng Susu, Hong Kong Style Egg Tarts dan masih banyak lagi. Acara akan berlangsung  pada 15 Februari 2018 daripukul 19.00–21.30 WIB. ***

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *