Connect with us

Traveling

Pantai Lariti NTT dengan Jembatan Pasirnya

Published

on

SATU lagi pantai yang memiliki keunikan dan keindahan. Namanya Pantai Lariti, Sape, yang lokasinya masih berada di wilayah Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Timur.

Daerah Sape ini posisinya di sebelah timur laut Kota Bima, dengan jarak sekitar 1,5 jam perjalanan darat menggunakan motor.

Pantai Lariti terletak di wilayah selatan Kabupaten Bima, tepatnya Desa Soro, Kecamatan Lambu Sape. Lokasi pantai tidak jauh dari Pelabuhan Sape, gerbang laut yang menghubungkan Pulau Sumbawa dan Pulau Flores, Nusa Tenggara Timur

Yang istimewa dan unik dari pantai ini adalah di saat surut akan terlihat jalan pasir yang menghubungkan pantai dengan Pulau Lariti. Jalan pasir itu seperti membelah lautan. Di jalur itulah banyak pengunjung yang bermain air laut, foto atau sekadar menikmati fenomena alam yang langka.

Dengan daya tarik tersebut maka tidak mengherankan kalau tempat ini memang ramai dengan pengunjung. Masyarakat Kabupaten Bima dan Kota Bima saat libur kerja dan libur sekolah Sabtu dan Minggu, dipastikan main ke sini untuk jalan-jalan di hamparan pasir putih, bermain bola, lari-lari selagi air surut.

Untuk ke pantai ini mudah dicapai. Ssudah melewati Pasar Sape akan ketemu perempata, dari perempatan ini kita mengambil arah kanan untuk menuju Lariti. Kalau lurus akan menuju Pelabuhan Sape, di Pelabuhan Sape ini biasanya wisatawan yang akan menuju Labuan Bajo menyeberang dengan tarif Rp60 ribu per orang.

Kapal penyeberangan menuju Labuan Bajo sehari ada dua kali yaitu jam 9 pagi dan jam 5 sore. Dari Kota Bima, pantai ini bisa ditempuh satu jam perjalanan mengendarai mobil. ***

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *