Connect with us

Kolom

Jagaters dan Acis Berkolaborasi

Published

on

Oleh: Joko Intarto

Jagaters dan Acis dua perusahaan berbeda. Jagaters penyedia jasa live streaming dan webinar. Acis penyedia network dan pemilik bonding encoder multi SIM card.

Kedua perusahaan ini sepakat berkolaborasi untuk menghadirkan layanan yang lebih baik kepada para pelanggan. Dua produk yang ditawarkan adalah: Layang dan Monars.

Layang merupakan kependekan dari langsung tayang. Layanan siaran langsung dari mana saja di seluruh Indonesia dengan media publish Facebook Live, Youtube Live, Instagram Live maupun own website.

Sedangkan Monars adalah singkatan mobile webinar system, merupakan layanan video conference untuk penyelenggaraan seminar, training dan meeting online yang bisa diakses melalui platform webinar. Monars mampu mengakomodasi hingga 10.000 peserta dari seluruh dunia dalam satu event.

Penjajakan kerjasama dilakukan sejak awal Desember lalu. Hasil pembicaraan saat itu kemudian dilanjutkan dengan serangkaian ujicoba teknik. Hasilnya, kedua pihak setuju untuk menjalin kerjasama yang saling mendukung.

Jagaters menyiapkan manpower, hardware dan software untuk produksi siaran langsung dan webinar, sedangkan Acis menyiapkan manpower, hardware dan software bonding encoder untuk menyiapkan jaringan internet berbasis selular multi SIM yang stabil.

Kedua belah pihak juga sepakat untuk membentuk tim pemasaran bersama dalam satu atap. Dengan demikian, customer akan lebih mudah dalam memperoleh solusi jasa siaran langsung, jasa webinar dan jasa penyediaan jaringan internet berkecepatan tinggi berbasis selular.

Menindaklanjuti kerjasama ini, Jagaters dan Acis akan melakukan presentasi bersama menggunakan Monars sebagai sistem belajar jarak jauh untuk ratusan pesantren di Jawa Barat, pekan depan. Demo webinar direncanakan mengundang Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, baik secara offline maupun online. (jto)

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *