Connect with us

Kabar

Dojo Renzo United Kembali Berjaya di Kejurnas Karate KASAL Cup 2 Tahun 2023

Published

on

JAYAKARTA NEWS— Wajah Prof Hermawan “Kikiek” Sulistyo luar biasa sumringah ketika Jayakarta News menyambanginya di Dojo Renzo United, Depok, Rabu malam (19/1/2023).  

Wajar saja Prof Kikiek, demikian panggilan akrabnya terlihat bahagia malam itu. Karena para atlet Dojo Renzo United kembali raih Juara Umum I pada Kejuaraan Karate Nasional Terbuka KASAL Cup 2, yang berlangsung 12-14 Januari 2023 di Gelanggang Remaja Jakarta Utara,  Jl. Yos Sudarso, Kebon Bawang, Jakarta Utara.

All Renzo United Final, antara Naysa Indira Vs Aliyanti Novita di kelas -53Kg (Foto: Firman Hidayatullah)

Ini adalah kali kedua, Tim Renzo United meraih gelar Juara Umum dengan perolehan medali 23 emas, 12 perak dan 7 perunggu pada kategori Open.  Tahun lalu, Tim Renzo United juga tampil sebagai Juara Umum pada Kejuaraan Nasional Karate KASAL Cup 2022 kategori Open dengan perolehan medali, 14 emas, 16 perak dan 26 perunggu.

“Ini hasil yang luar biasa. Dan kita akan mempertahankan juara umum tahun depan,” ujar Prof Kikiek yang bernama asli Hermawan Sulistyo ini sambil tertawa lebar.

Hasil yang luar biasa dari Tim Renzo United ini juga dikatakan Manager Renzo United, I Putu Deddy Mahardika. “Perjuangan yang luar biasa dari anak-anak. Sebenaranya mereka dalam keadaan tidak terlalu prima,” tuturnya.

All Renzo United Final, Kelas Junior Kumite Putri +59Kg, antara Salma Aulia (merah) Vs (Biru) Sausan Aulia Sesi (Foto:Firman Hidayatullah)

Keadaan kurang prima, karena kata pria yang akrab dipanggil Putu ini, sebelumnya mereka telah mengikuti  Kejuaraan Karate Internasional Piala Walikota Surabaya, 15-18 Desember 2022. Pada kesempatan ini, Renzo United berhasil merebut Juara Umum dua dengan perolehan 13 emas.

“Perjuangan yang cukup melelahkan bahkan ada anak-anak yang tadinya menjadi target kita justru agak down dikejuaraan ini (KASAL 2) karena kelelahan di kejuraan sebelumnya yang kurang dari sebulan ini, mereka memang luar biasa,” kata Putu lagi.

Prof Kikiek (kaos hitam) bersama Tim Renzo United (Foto: Istimewa)

Karena itu, katanya, dengan dua kali sebagai juara umum, “Ini tantangan buat kita untuk mempertahankannya di kejuaraan akan datang. Tahun depan kita berusaha mempertahankan tradisi juara umum itu,” tandasnya.  

Kejunas ini dibuka Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali.  Diikuti sebanyak 1.319 karateka. Kejuaraan ini mempertandingkan nomor KATA dan KUMITE untuk Pemula sampai Senior, meliputi kategori TNI/Polri: 180 peserta, kategori Open: 758 peserta, dan kategori Intern: 381 peserta. Tim Renzo United sendiri diperkuat oleh 76 atletnya dan keluar sebagai Juara Umum 1 Kategori Open. Sedangkan Juara 2 kategori open: Korps Marinir dan Juara 3: Opung Karate Club ***(agus/mel)

Renzo United (Foto:Firman Hidayatullah)
Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *