Connect with us

Kabar

Kejurnas Karate Piala Kapolri: Kontingen INKANAS Pengda Bengkulu Targetkan 2 Emas

Published

on

Pembukaan Kejurnas Karate Piala Kapolri, Jumat (26/7/2024)/Foto: Humas Polda Bengkulu

JAYAKARTA NEWS— Kejurnas Karate Piala Kapolri hari ini (26/07/24) yang diselenggarakan di GOR laga satria Pakan sari Kabupaten Bogor secara resmi di buka.

Dilansir Humas Polda Bengkulu, Direktur Reskrimsus Kombes Pol I Wayan Riko Setiawan, melalui Ketua harian  kontingen yang juga menjabat Ketua Majelis Sabuk hitam ( MSH ) pengda INKANAS Bengkulu di bawah bimbingan Polda Bengkulu Senpai Partono ketika diwawancarai awak media mengatakan, dihari pertama kejurnas ini pihaknya menargetkan 2 medali emas.

Dari data yang terhimpun, untuk hari pertama ini pertandingan pertandingan yang akan dipertandingkan adalah kelas Komite anggota Polri dan dalam kelas ini Pengda Inkanas Bengkulu menurunkan 7 orang atlet yakni 6 orang Polki dan 1 orang Polwan.

” Peluang kita hari ini 2 emas, semoga hari ini pecah medali untuk Kelas Polri 40 tahun ke atas min 75 kg putra, dan Kelas 30 tahun ke atas min 65 k,” kata Senpai Partono.

Partono menjelaskan, nantinya bagi atlet Polri yang berhasil mengharumkan nama Pengda Inkanas dan juga Polda Bengkulu, akan berlaku sama reward seperti atlet lain yang bertanding dalam kejurnas kali ini.

Adapun peserta yang akan bertanding di kelas Polri ini sebanyak 600 peserta yang merupakan total keseluruhan peserta se indonesia.

” Target 2 kalau dapat 3 Alhamdulillah.” Jelas Partono.

Dikatakan oleh Partono dalam kejurnas kali ini Pengda Inkanas Bengkulu hanya mengikuti di kelas komite dan tidak ada atlet yang mengikuti kelas Kata.

Dan dari hasil kejurnas kali ini akan menjadi bahan evaluasi bagi para pelatih untuk menghadapi kejuaraan karate Piala Ketua Umum INKANAS.

” Tahun depan insya Allah ada yang ikut kelas kata.” pungkas Partono.***

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *