Connect with us

Entertainment

GIGI Gelar Konser 30 Tahun Berkarya

Published

on

Gigi (foto mht)

JAYAKARTA NEWS— Merayakan ultahnya ke 30, band Gigi bakal menggelar konser spektakuler ‘Giginfinity’ di Istora Senayan, 24 Agustus 2024.

“Konser Giginfinity satu bukti kita masih punya spirit tanpa batas. Kami masih ada keinginan berbuat sesuatu seperti perform dan tetap berkarya, merekam lagu baru,” jelas vokalis Gigi, Armand Maulana kepada penulis, baru-baru ini.

“Angka tiga puluh itu bukan waktu yang sebentar bagi Gigi bertahan sampai kini. Enggak semudah diucapkan, banyak rintangan yang kita lalui. Alhamdullilah semua yang kita alami, suka dan sulitnya sudah kita lewati, hingga di usia 30 tahun ini kami masih bersama,” lanjut Armand.

Gusty Hendy, Dewa Budjana dan KD (foto fransiskus)

Sesuai dengan angka tahun perjalanan, Gigi akan menggelar konser selama 3 jam, 30 judul lagu dan melibatkan 30 musisi serta masih banyak bintang tamu dari beragam generasi.
“Nantinya akan dibagi dalam beberapa segmen. Setiap segmennya memberikan nuansa-nuansa yang berbeda,” ujar Gusty Hendy, drumer.

30 musisi diantaranya Fanny Soegi, Mahalini, Hivi!, Perunggu, Afgan, Ariel dan Krisdayanti (KD) dipastikan akan unjuk diri dalam konser ini.

“Alasannya Gigi ingjn bekerjasama merayakan bersama dengan musisi di era kiwari hingga seangkatan dengan kami. Tampilan mereka nanti jadi bahan masukan kami ketika lagu Gigi dilantunkan oleh masing-masing musisi,” sambung Thomas Ramdhan, basis.

“Harapannya semoga industri musik Indonesia semakin sehat dan semua sistem mekanikal atau performing berjalan dengan transparansi yang baik. Kami berharap juga untuk Gigi tetap bisa berkarya tanpa batas,” kata Dewa Budjana, gitaris.

Bekerja dan berkarya adalah proses yang terus berjalan. “Di tengah jalan kita bisa dapat ide. Mencipta materi dan buat satu album. Kita mengalir saja,” pungkas Dewa Budjana.

Pihak promotor ditangani MHT Live dan sponsor utama Pertamina. Bagi Gigikita (fans Gigi) dan penyandang disabilitas, pihak panitia menjanjikan tiket akan dijual dengan harga khusus. (pik)

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *