Connect with us

Kabar

Puan Maharani Ajak Masyarakat Bersatu Atasi Pandemi Covid 19

Published

on

JAYAKARTA NEWS— Ketua DPR RI, Puan Maharani mengimbau masyarakat menjalankan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas). “Kita harus bersatu dan bergoyong royong serta bahu membahu mengatasi pandemi Covid 19. Rajin berolahraga agar badan menjadi bugar. Hidup mandiri mencuci tangan dengan sabun, jaga kebersihan lingkungan, makan makanan bergizi dan mengonsumsi vitamin tambahan,” kata Puan Maharani di DPR, baru-baru ini.

Selain itu, DPR juga berterimakasih atas upaya dan perjuangan para dokter dan tim medis lain  di garis depan dalam menolong warga yang terpapar virus Corona. Masyarakat bersama TNI, Polri, swasta dan pemerintah telah bersama berusaha mengatasi pasien yang terkena virus Covid 19.

“Berikan edukasi, sosialisasi, mitigasi dalam menangani pasien  yang diduga suspect Corona dan menjaga warga agar jangan panik dan bekerja serta beribadahlah dari rumah masing-masing,” urai Puan Maharani.

Diimbau juga agar gedung-gedung milik swasta yang sudah tak terpakai bisa digunakan untuk Rumah Sakit sementara guna menampung perkiraan membludaknya pasien yang terpapar virus Corona,” imbuh Puan lagi.

Satu hal pasti, menyelamatkan kesehatan masyarakat adalah menyelamatkan ekonomi nasional, demikian tegas Puan Maharani. (pik)

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *