Ekonomi & Bisnis

Motis, Angkut Motor Gratis

Published

on

RITUAL mudik Lebaran memang masih lama, namun persiapannya ternyata sudah mulai dilakukan, termasuk mempersiapkan Angkutan Sepeda Motor Gratis (Motis). “Motis yang diselenggarakan Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kemenhub bekerja sama dengan PT KAI (Persero) ini dalam rangka penyelenggaraan angkutan lebaran yang aman, nyaman, dan tetap menjamin keselamatan khususnya bagi pengendara sepeda motor,” kata Manajer Humas PT KAI Daerah Operasi 5 Purwokerto Ixfan Hendriwintoko di Jakarta.

Ia mengatakan angkutan motis menggunakan kereta api pada masa Lebaran 2017 akan diselenggarakan tanggal 18-23 Juni untuk arus mudik dan 29 Juni-5 Juli untuk arus balik. Menurut dia, pendaftaran angkutan motis akan diawali dengan pendaftaran dalam jaringan (daring/online) melalui laman http://mudikgratis.dephub.go.id.

Pendaftaran ini sudah dibuka sejak tanggal 15 Februari 2017. “Nantinya, Ditjen Perkeretaapian Kemenhub akan menginformasikan penyelenggaraan angkutan motis itu melalui selebaran dan spanduk yang akan dipasang di beberapa stasiun yang dilalui KA Angkutan Motis,” katanya.

Selain itu, kata dia, ada kemudahan dalam pengambilan sepeda motor di stasiun tujuan dan diberi fasilitas pembelian bahan bakar minyak (BBM). Ia mengatakan selama ini ketika sepeda motor sampai di stasiun tujuan, peserta angkutan motis kebingungan membeli BBM karena tangki kendaraannya harus dikosongkan, pada saat akan dikirim.

Angkutan motis pada Lebaran 2016 dilayani tiga KA, yakni satu rangkaian untuk lintas utara dan dua rangkaian untuk lintas selatan. Dalam hal ini, KA Angkutan Motis Lintas Utara melayani rute Stasiun Jakarta Gudang – Stasiun Cirebon Prujakan – Stasiun Tegal – Stasiun Pekalongan – Stasiun Semarang Tawang – Stasiun Ngrombo – Stasiun Cepu – Stasiun Bojonegoro – Stasiun Babat – Stasiun Surabaya Pasar Turi dengan kapasitas angkut 406 sepeda motor per hari.

KA Angkutan Motis Lintas Selatan I melayani rute Stasiun Jakarta Gudang – Stasiun Lempuyangan – Stasiun Klaten – Stasiun Solojebres – Stasiun Madiun – Stasiun Kertosono – Stasiun Kediri dengan kapasitas angkut 406 sepeda motor per hari. KA Angkutan Motis Lintas Selatan II melayani rute Stasiun Jakarta Gudang – Stasiun Purwokerto – Stasiun Kroya – Stasiun Gombong – Stasiun Kebumen – Stasiun Kutoarjo dengan kapasitas angkut 406 sepeda motor per hari. ***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version