Connect with us

Nasional

Irdam XII/TanjungpuraTerima Hasil Pemeriksaan Audit Kinerja Periode II  Itjen TNI TA 2022

Published

on

JAYAKARTA NEWS – Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Sulaiman Agusto, S.I.P., M.M., diwakili Irdam XII/Tanjungpura, Brigjen TNI Widhioseno menerima laporan hasil pemeriksaan dari Ketua Tim Audit Itjen TNI, Marsma TNI Prabowo, S.A.P., M.M., pada acara Taklimat  Akhir Audit Kinerja Periode II Itjen TNI  TA 2022 di  Wilayah Kodam XII/Tanjungpura yang berlangsung di Gedung Tedy Kustari, Lanud Supadio.

Selain Kodam XII/Tanjungpura turut menerima hasil pemeriksaan Audit Itjen TNI diantaranya, Lanud Supadio dan Lantamal XII/Pontianak. Sebelumnya, pemeriksaan telah dilakukan oleh Tim Audit Itjen TNI mulai 18 Maret sampai 16 Juni 2022 terhadap satuan-satuan jajaran TNI yang ada di wilayah Kodam XII/Tanjungpura.

Irdam XII/Tanjungpura Brigjen TNI Widhioseno saat membacakan sambutan Pangdam XII/Tanjungpura menyampaikan, hasil temuan pengawasan tersebut merupakan tolok ukur kinerja para Komandan Satuan.

Oleh karena itu berbagai temuan dan koreksi yang telah disampaikan oleh Tim Audit Itjen TNI hendaknya dapat dijadikan sebagai bahan evaluasi dan introspeksi diri bagi satuan, karena secara objektif diakui masih ditemukan kekurangan yang perlu perbaikan.

“Dari berbagai kekurangan dan kelemahan yang ada, hendaknya dapat dijadikan sebagai pelajaran dan motivasi untuk meningkatkan kinerja yang lebih baik sehingga temuan yang berulang tidak boleh terjadi,” ujarnya.

Irdam berharap agar satuan yang telah diperiksa oleh Tim Audit Itjen TNI segera merespon dengan menindaklanjuti temuan dan koreksi, baik secara administrasi maupun kinerja di lapangan.

“Saya mengajak kepada kita semua agar berkomitmen  untuk memperbaiki kekurangan dan kelemahan yang ada disertai dengan semangat kerja dan motivasi yang tinggi, guna berhasilnya tugas ke depan,” tutup Brigjen TNI Widhioseno. (tris)

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *