Connect with us

Kabar

Hermawan Sulistyo Perkirakan Kejuaraan Karate “Kapolri Cup” Banyak yang Cedera

Published

on

JAYAKARTA NEWS – Ajang Kejuaraan Nasional Karate Piala Kapolri (Kapolri Cup) 2024 bakal berlangsung panas dan keras. Bukan saja karena memperebutkan hadiah total uang pembinaan ratusan juta rupiah, tetapi menyangkut gengsi serta standar tinggi kejuaraan.

“Yang tidak mempersiapkan diri dengan baik, lebih baik jangan ikut,” ujar Prof Hermawan “Kikiek” Sulistyo, Tenaga Ahli Kapolri yang turut menggagas kejuaraan ini.

Ketika Rapat Panitia di markas Lenteng Agung, Jakarta Selatan baru-baru, Kikiek meminta EO (Event Organizer) Kejurnas Karate Piala Kapolri 2024 memperhatikan aspek kesehatan. “Saya perkirakan akan banyak karateka cedera dan mengalami luka-luka. Harus disiapkan tim medis,” ujar pria yang lebih setengah abad menggeluti dunia karate itu.

Sementara, dari pihak EO dan Panpel (Panitia Pelaksana), diperoleh kabar telah disiapkan 6 (enam) tim medis. Dalam 1 hari, disiapkan 2 tim medis yang terdiri atas 1 orang dokter, 2 orang perawat, dan 1 orang driver ambulans.

“Tolong pastikan juga, rumah sakit rujukan sudah harus terkonfirmasi,” ujar pengikut Shotokan dalam aliran karate itu.

Kikiek menambahkan, dalam rapat persiapan itu, ia menekankan pada aspek medis. Di samping aspek-aspek pelaksanaan yang lain. “Panitia harus memastikan ada suplai Listrik di ruang tim medis. Itu artinya harus disiapkan genset. Selain itu, juga harus disiapkan peralatan dan kebutuhan obat yang diperlukan,” tambahnya.

Untuk diketahui, Kejuaraan Karate Piala Kapolri (Kapolri Cup) 2024 akan berlangsung 26 – 28 Juli 2024 di GOR Laga Tangkas, Pakansari, Cibinong, Bogor. Kejuaraan ini sekaligus menjadi rangkaian kegiatan HUT Polri ke-78. (*)

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *