Kabar

Brewog Audio Blitar Meriahkan Tasyakuran dan Pesta Rakyat Desa Senggreng Malang

Published

on

JAYAKARTA NEWS— Selepas dari pandemi Covid 19 lebih dari 2 tahun tentu masyarakat butuh hiburan. Banyak ragam hiburan salah satunya live sound system yang mana sering dijumpai hampir disetiap event besar, seperti karnaval, kirab atau konser musik.

Kali ini Pemuda Berkarya Dusun Ngrancah Desa Senggreng Sumberpucung Malang menggelar Tasyakuran bertajuk “Cek Sound Pemuda Berkarya”. Acara tersebut berlangsung selama 2 hari tanggal 4 dan 5 Februari 2023. Menghadirkan sound system yang cukup terkenal yakni Brewog Audio dari Blitar dengan penampilan Disc Jokey (DJ) sangat menarik penonton, terbukti lapangan sepak bola sesak padat dipenuhi penonton dari berbagai daerah.

Menurut Dorys selaku ketua panitia, event tersebut merupakan rangkaian dari acara tasyakuran karang taruna Pemuda Berkarya untuk menghibur masyarakat serta membangkitkan kembali giat UMKM.

“Harapannya acara ini berjalan lancar,  masyarakat terhibur, pemuda-pemuda tergerak untuk berkarya serta pedagang kaki lima bisa berjualan”, kata Dorys. Sabtu (4/2)

Ditambahkan wakil ketua pelaksana Resa mengatakan ” selama dua hari evet berjalan lancar kondusif, hanya ada sedikit permasalahan pada ticketing, namun secara keseluruhan sukses”, ungkapnya, Minggu (5/2).

“Meriah, alhamdulillah jualan kacang dan jagung bakar saya laris manis”, ungkap Retno pedagang kaki lima.

Diperkirakan ada sekitar seribu lebih penonton yang hadir, ada yang dari Blitar Lumajang, Pasuruan, bahkan Mojokerto. Acara berjalan aman dan lancar dengan dibantu pengamanan dari Koramil dan Polsek Sumberpucung, tenaga kesehatan dari Puskesmas Sumberpucung dan Klinik Dian Wijaya Kusuma Sumberpucung Malang. (Dian)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version