Connect with us

Kesehatan

Popcorn Ternyata Termasuk Camilan Sehat

Published

on

POPCORN adalah camilan pendamping saat menonton film di bioskop. Teksturnya yang renyah dan beratnya yang ringan menjadikannya sebagai camilan favorit bagi semua usia.

Tapi tentu Anda tak akan menyangka jika makanan yang terbuat dari jagung ini menyimpan manfaat kesehatan, bukan? Ya seperti dilansir laman Boldsky, popcorn mengandung serat, antioksidan, vitamin B kompleks, mangan dan magnesium yang membuatnya tak hanya nikmat tapi juga menambah asupan nutrisi bagi tubuh Anda.

Berikut adalah beberapa manfaat kesehatan dari mengonsumsi popcorn yang perlu Anda ketahui!

  1. Menurunkan Tingkat Kolesterol

Popcorn mengandung serat yang bisa mengikis kelebihan kolesterol di dinding pembuluh darah sehingga mengurangi kadar kolesterol tubuh Anda secara keseluruhan. Pada gilirannya, hal ini juga dapat menghindarkan Anda dari risiko kardiovaskular seperti serangan jantung dan stroke.

  1. Melancarkan Saluran Pencernaan

Popcorn adalah biji-bijian utuh yang mengandung endosperm. Mengonsumsi popcorn secara rutin dapat melancarkan saluran perncernaan. Anda tak akan mengalami kesulitan saat akan buang air besar karenanya.

  1. Mengontrol Kadar Gula Darah

Popcorn memiliki jumlah serat yang cukup banyak, hal ini membantu tubuh mengelola kadar gula darah sehingga Anda terhindar dari diabetes. Namun tentu saja pilihan rasa popcorn juga turut mempengaruhi. Sebaiknya pilihlah popcorn tanpa tambahan rasa sehingga manfaat kesehatannya lebih terasa.

  1. Mencegah Kanker

Popcorn mengandung senyawa poli-fenolik dalam jumlah besar yakni salah satu jenis antioksidan yang dapat melawan radikal bebas di tubuh yang dapat memicu pertumbuhan kanker. ***

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *