Connect with us

Kabar

Hermawan Sulistyo Ajak Bangun Papua dengan Hati dan Pikiran

Published

on

Hermawan Sulistyo bersama dengan Kasatgas Binmas Noken Polri Kombes Pol Eko Sudarto beserta para anggota Satgas bertemu dengan awak media di Jayapura mendiskusikan program Binmas Noken dalam rangka membangun Papua. [Foto Satgas Binmas Noken Polri]

 

PROGRAM Binmas Noken memberi harapan baru dalam membangun Papua dengan pendekatan yang mengedepankan hati dan pikiran.

“Membangun Papua itu  haruslah menggunakan hati dan pikiran, menjadi konsep bekerja kita semua,” kata Kepala Pusat Kajian Keamanan Nasional (Puskamnas) Ubhara Jaya di Jayapura, Kamis (31/1/2019) malam. Dalam konteks itu, diperlukan sinergi semua pihak, tanpa  transaksional dengan tetap pada  base on trust.

Pandangan itu disampaikan saat penasihat Kapolri itu berdialog dengan persionel Satgas Binas Noken dan kalangan awak media di Jayapura.

Hadir dalam kesempatan pertemuan yang digelar di bertempat di Cafe Pits Corner  Jayapura itu, antara lain  Kasatgas Binmas Noken Polri Kombes Pol  Eko Rudi Sudarto,  AKBP Nanang Supriatna (Waka Satgas Binmas Noken),  dan AIPDA Achmad Sudarmanto, serta para awak media.

Selanjutnya, Kasatgas Binmas Noken Prolri Komber  Pol Eko Rudi Sudarto menyampaikan, bahwa konsep Democratic Policing diwujudkan dalam bentuk program Binmas Noken Polri dengan impolementasi kegiatan-kegiatan Polri dalam upaya membantu mencerdaskan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Papua.

Binmas Noken di antaranya melaksananakan program polisi pergi mengajar (Polisi Pi Ajar), pendampingan beternak babi, pendampingan beternak ayam potong, pendampingan bertani sayur mayur dan juga pendampingan usaha perkebunan kopi.

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *